Cegah Kemacetan Lintas Jalan ke Parapat, Sat Lantas Polres Simalungun Gunakan Barikade Pemisah Jalur

    Cegah Kemacetan Lintas Jalan ke Parapat, Sat Lantas Polres Simalungun Gunakan Barikade Pemisah Jalur
    Personel Sat Lantas Polres Simalungun Siap Siaga di Lintasan Jalan Kota Parapat

    SIMALUNGUN - Jajaran Polres Simalungun mengatasi kemacetan terjadinya peningkatan arus lalu lintas, maka dilakukan pemasangan barikade pemisah ruas jalan dilalui kendaraan.

    Terkait Barikade itu, terpasang pada jalur dari Kota Pematang Siantar dan sebaliknya ke lokasi Wsata Danau Toba, Kota Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun.

    Informasi diperoleh, antusias masyarakat hingga saat ini, dalam suasana akhir liburan panjang masih memadati lokasi wisata Super Prioritas Kawasan Danau Toba, Kota Parapat.

    "Atasi kemacetan kendaraan di Parapat, maka dipasang barikade pemisah jalan, " sebut Kapolres Simalungun AKBP Nicolas Dedy Arifianto, S.H., S.I.K., M.H., melalui Plh. Kasi Humas IPDA Arwansyah Batu Bara dalam siaran persnya, Minggu (08/05/2022) sekira pukul 16.44 WIB.

    Selanjutnya, IPDA Arwansyah menjelaskan, hingga saat ini personel Polres Simalungun siap siaga pada posisi jalur-jalur prioritas lintasan digunakan masyarakat di Simalungun.

    "Sat Lantas Polres Simalungun dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Toba-2022, telah membentuk Tim Kamseltibcarlantas dan bertujuan untuk dapat mengurai apabila terjadi kemacetan, " terang Arwansyah.

    Kemudian, Tim Kamseltibcarlantas Sat Lantas Polres Simalungun dalam pelaksanaannya, dibagi sesuai zona atau beat di titik-titik rawan terjadi kemacetan serta rawan bencana alam sepanjang jalur menuju ke lokasi Wisata Danau Toba.

    "Kondisinya, Satuan Lalu lintas Polres Simalungun menerapkan rekayasa lalu lintas dengan memasang Barikade memisahkan jalur lintasan kendaraan, " jelas Plh Kasi Humas IPDA Arwansyah. 

    IPDA Arwansyah menambahkan, pihaknya berharap dan menghimbau agar laju kendaraan masyarakat tetap pada jalur lintasan yang sudah ditentukan.

    "Hal ini agar tidak terjadi lapisan kendaraan yang dapat mengakibatkan kemacetan, " tambahnya.

    Selanjutnya, IPDA Arwansyah mengatakan, harapan bersama pada saat berkendara tetap mengutamakan keselamatan dan sesama pengguna jalan saling menghargai pada saat berkendara.

    "Untuk itu mari kita bersama-sama dapat saling menghargai sesama pengguna jalan agar mudik sehat, mudik aman dan mudik lancar dan sampai ke tujuan dengan selamat, terima kasih, " pungkas Arwansyah. (rel)

    sumut simalungun
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    Terjatuh di Tugu Suar, Basarnas dan Polairud...

    Artikel Berikutnya

    Polres Simalungun Antisipasi Kemacetan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Warga Bahas Soal DPO Kasus Narkotika di Nagori Perlanaan

    Ikuti Kami